Postingan Terbaru

Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Ribuan Penduduk Mengungsi

Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Ribuan Penduduk Mengungsi Gunung Lewotobi Laki-laki yang berada di Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur, kembali mengalami peningkatan aktivitas vulkanik sejak akhir Maret 2025. Letusan yang terjadi pada 21 Maret memuntahkan kolom abu vulkanik setinggi lebih dari 8 kilometer. Akibatnya, status gunung tersebut dinaikkan ke level paling tinggi dan ribuan warga yang bermukim di sekitar lereng gunung terpaksa dievakuasi. Letusan ini merupakan bagian dari rangkaian aktivitas vulkanik yang sudah berlangsung sejak Desember 2023. Puncak letusan besar sempat terjadi pada awal November 2024 yang mengakibatkan korban jiwa sebanyak 10 orang, menghancurkan ribuan bangunan, dan membuat puluhan ribu warga harus mengungsi. Selain itu, abu vulkanik dari letusan tersebut juga berdampak pada penerbangan di Bali dan wilayah sekitarnya. Sebagai langkah antisipasi, pemerintah menetapkan zona larangan beraktivitas dalam radius 7 kilometer dari kawah. Otoritas setempat juga bere...

Latihan Soal dan Jawaban Pelajaran 2 Aktivitas Permainan Bola Kecil - PJOK Kelas 7 SMP/MTS

Latihan Soal dan Jawaban Pelajaran 2 Aktivitas Permainan Bola Kecil - PJOK Kelas 7 SMP/MTS




Permainan Kasti

1. Berapa jumlah pemain dalam permainan kasti?

Jawaban: Setiap regu terdiri dari 12 orang pemain.

2. Bagaimana cara menentukan pemenang dalam permainan kasti?

Jawaban: Regu yang mendapat nilai terbanyak adalah regu pemenang.

3. Sebutkan tiga cara mendapatkan angka dalam permainan kasti!

Jawaban:

  • Setiap pemukul yang berhasil berlari menuju tiang hinggap I, II dan III lalu kembali ke ruang bebas akan mendapat nilai 1, secara bertahap.
  • Apabila pukulan berhasil dengan baik dan pemukul secara langsung dapat kembali ke ruang bebas, akan mendapat nilai 2.
  • Apabila regu penjaga dapat menangkap bola langsung dengan baik, akan mendapat nilai 1, untuk regu penjaga.

4. Sebutkan tiga cara pergantian tempat dalam permainan kasti!

Jawaban:

  • Regu pemukul terkena lemparan bola sah.
  • Bola ditangkap tiga kali secara berturut-turut oleh regu penjaga.
  • Alat pemukul lepas ketika sedang melakukan pukulan yang menurut wasit sangat membahayakan lawan.

5. Berapa kali kesempatan memukul yang diperoleh setiap pemukul dalam permainan kasti?

Jawaban: Setiap pemukul mendapatkan kesempatan memukul satu kali, kecuali pemukul terakhir sebanyak tiga kali giliran memukul.

Permainan Bulu Tangkis

6. Sebutkan dua alat yang diperlukan dalam permainan bulu tangkis!

Jawaban:

  • Raket sebagai alat pemukul.
  • Shuttlecock sebagai bola yang dipukul.

7. Sebutkan ukuran lapangan bulu tangkis!

Jawaban:

  • Panjang lapangan: 13,40 meter.
  • Lebar lapangan: 6,10 meter.
  • Tinggi net: 1,55 meter.

8. Sebutkan bagian-bagian dari shuttlecock!

Jawaban:

  • Kepala: terbuat dari gabus yang dibungkus dengan kulit yang tipis dan kuat.
  • Bulu: berjumlah 14-16 helai yang ditancapkan ke dalam gabus.

9. Sebutkan tiga cara servis dalam permainan bulu tangkis!

Jawaban:

  • Servis forehand tinggi.
  • Servis forehand pendek.
  • Servis backhand.

10. Sebutkan dua teknik dasar pukulan dalam permainan bulu tangkis!

Jawaban:

  • Pukulan forehand.
  • Pukulan backhand.
  • Permainan Tenis Meja

11. Berapa jumlah pemain dalam permainan tenis meja?

Jawaban: Dapat dimainkan oleh dua pemain atau empat pemain.

12. Sebutkan peralatan yang diperlukan dalam permainan tenis meja!

Jawaban:

  • Meja tenis.
  • Raket tenis meja.
  • Bola tenis meja.
  • Net tenis meja.

13. Sebutkan ukuran meja tenis meja!

Jawaban:

  • Panjang meja: 2,74 meter.
  • Lebar meja: 1,525 meter.
  • Tinggi meja: 0,76 meter.

14. Sebutkan ukuran bola tenis meja!

Jawaban:

  • Diameter bola: 40 mm.
  • Berat bola: 2,7 gram.

15. Sebutkan aturan dasar permainan tenis meja!

Jawaban:

  • Bola harus dipukul melewati net dan jatuh di bidang lawan.
  • Pemain tidak boleh menyentuh meja dengan badan atau raketnya.
  • Pemain hanya boleh memukul bola satu kali.


Kembali Ke Ringkasan Materi

Komentar

Postingan Populer

BAB II. PERMAINAN BOLA KECIL - PJOK Kelas 8 SMP/MTS

Bab V Manajemen Pergelaran Tari - Seni Budaya Kurtilas Kelas 12 (SMA / MA / SMK)

Bab VII Menilai Karya Melalui Resensi Kelas 11 (SMA / MA) Bahasa Indonesia